UPAYA MENINGKATAN PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA MATERI TRANSFORMASI GEOMETRI MELALUI MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING PADA SISWA KELAS IX DI SMP NEGERI 70 JAKARTA
DOI:
https://doi.org/10.61116/jipp.v1i1.3Keywords:
Prestasi belajar, Discovery Learning, Transformasi GeometriAbstract
Penelitian dilaksanakan pada semester ganjil tahun pelajaran 2022-2023, yaitu pada bulan Oktober sampai November 2022. Penelitian berlangsung di SMP Negeri 70 Jakarta untuk mata pelajaran matematika, sebagai subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas IX, dengan jumlah siswa sebanyak 36 orang. Penelitian dilakukan dengan menggunakan pendekatan pembelajaran Discovery learning melalui penelitian tindakan kelas dua siklus, data penelitian diperoleh melalui tes hasil belajar, observasi keterlaksanaan Discovery learning dan observasi aktivitas siswa. Dari hasil penelitian diperoleh data telah terjadi peubahan tingkat prestasi peserta didik menjadi lebih baik. Hal ini terlihat dari perubahan hasil nilai rata-rata kelas dari 65,4 sebelum tindakan , namun setelah dilakukan tindakan pada siklus 1 menjadi 73,5 dengan ketuntasan belajar 58,3% sedangkan pada siklus II jumlah ketuntasan belajarnya naik menjadi 86,1 % dengan rata-rata hasil belajar 82,4 . Dengan demikian dapat dikemukakan bahwa pembelajaran dengan menggunakan pendekatan pembelajaran Discovery learning mampu meningkatkan prestasi belajar peserta didik terhadap materi Transformasi Geometri pada mata pelajaran Matematika di kelas IX SMP Negeri 70 semester ganjil tahun pelajaran 2022-2023.
References
Arikunto, Suharsimi (2007). Manajemen Penelitian Jakarta :Rineka Cipta
Bundu, P (2006) Penilaian Ketrampilan proses dan Sikap Ilmiah, Jakarta : Departemen Pendidikan Nasional Direktorat Jendral Pendidikan Tingkat Tinggi Direktorat Ketenagaan
Illahi ,M.T (2012) Pembelajaran Discovery , Strategi dan Mental Vocational Skill, Jogyakarta : Diva Pres
Kurniasih, Imas dan Berlin Sani. (2014). Sukses Mengimplementasikan Kurikulum 2013. Jakarta : Kata Pena
M. Agus Fanani & Suyoto (2020). Peningkatan Motivasi Berprestasi Dan Hasil Belajar Matematika Transformasi Geometri Siswa Kelas XI SMK Muhammadiyah Jogoroto Melalui Pembelajaran Model Discovery Learning , Didaktika: Jurnal Pemikiran Pendidikan Volume. 27,no 1 September 2020. p 12-21.ISSN 2621-8941 hal 18
Rusman.( 2010 ). Model-model Pembelajaran. Bandung: Mulia Mandiri Pres
Sanjaya, W. (2006). Strategi pembelajaran. Jakarta: Kencana Prenadamedia Group.Kementrian
Syah M. (2004) Psikologi Pendidikan dengan pendekatan Baru. Bandung : Remaja Rosdakarya
Suriasumantri,Jujun.S.( 2009).Filsafat Ilmu Sebuah Pengantar Populer, Jakarta: Sinar Harapan
Suyitno,A (2004 )Dasar dan Proses Pembelajaran Matematika I, Semarang : Universitas Negeri Semarang
Wena, Made.( 2011). Strategi Pembelajaran Inovatif Kontemporer. Jakarta: PT.Bumi Aksara
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 JIPP Jurnal Ilmu Pendidikan dan Psikologi

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.